Juang.my.id – Vivo menghadirkan kembali smartphone terbarunya ke pasar indonesia. Ya, sesuai judul smartphone yang dimaksud adalah Vivo V23e. Dilepas dengan banderol harga Rp 4 jutaan, spesifikasi Vivo V23e yang bisa dibilang sebagai yang terbaik di kelasnya.
Mewarisi gen V series pendahulunya, smartphone ini juga mendewakan kamera tinggi sebagai nilai jual utamanya. Tak hanya kamera belakang, resolusi kamera pun cukup bongsor dibanding smartphone Android lain pada umumnya.
Vivo V23e punya camera selfie 50 MP yang telah dijejali segudang fitur menarik serta modern yang akan memanjakan pengguna ketiga mengabadikan momen selfie ataupun membuat vlog.
Di Indonesia, smartphone ini dijual dalam dua varian warna yaitu Moonlight Shadow dan Sunshine Coast. Desainnya sangat ramping dan juga elegan dimana ketebalannya hanya 7,36mm dengan berat 172g.
Layarnya menggunakan panel berjenis AMOLED berukuran 6.4 inci yang mendukung resolusi Full HD Plus serta dipercantik dengan poni yang dibentuk menyerupai huruf U sebagai rumah kamera.
Sedangkan di bagian belakang ponsel terdapat modul persegi panjang yang memuat tiga buah kamera berkonfigurasi 64 MP sebagai kamera utamanya, 8 MP ultrawide dan 2 MP untuk makro yang biasa digunakan untuk memotret objek dari jarak dekat.
Untuk performanya sendiri perusahaan mempercayakannya pada chipset MediaTek Helio G96. Chipset tersebut diramu dengan RAM 8 GB yang hadir dengan dukungan extended RAM sehingga kapasitas RAM di ponsel ini dapat ditambah dengan cara meminjam sebagian dari kapasitas penyimpanan di dalam.
Kapasitas memori di dalam Vivo V23e sendiri adalah 128 GB yang juga masih bisa diperluas dengan kartu microSD bertipe hybrid di slot SIM 2.
smartphone ini menjalankan sistem operasi Android 11 berlapis antarmuka Funtouch 12 serta ditopang baterai 4.050 mAh yang didukung teknologi pengisian cepat 44W.
Vivo mengklaim bahwa fast charge 44W yang mereka hadirkan pada V23e mampu mengisi daya 69% hanya dalam waktu pengisian selama 30 menit. Artinya, untuk dapat terisi penuh 100% mungkin hanya perlu waktu sekitar 45-50 menit saja.
HP Vivo V23e hadir dengan sidik jari yang dipasang di balik layar, memiliki bodi ramping dengan ketebalan 7.4mm, bobot 172g, dukungan Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, bluetooth 5.2, GPS dan port USB-C .
Baca Juga: Vivo Y74s Resmi Diluncurkan, Punya Kamera 50MP dan Memori Internal 256GB
Tidak, dengan semua spesifikasi yang disebutkan di atas, Vivo V23e bisa didapatkan dengan Budget Rp 4.399.000. Kalian berkesempatan untuk mendapatkan bonus senilai Rp 400.000 asalkan pemesanan pemesanan di muka yang dibuka mulai tanggal 23-26 November 2021 sekara offline di toko resmi Vivo.